Kepolisian Resor Majalengka Hadirkan Badut dan Berikan Doorprize Untuk Vaksinasi Anak Usia 6 - 11 Tahun

    Kepolisian Resor  Majalengka Hadirkan Badut dan Berikan Doorprize Untuk Vaksinasi Anak Usia 6 - 11 Tahun

    MAJALENGKA - Kepolisian Resor (Polres) Majalengka, Jawa Barat, menghadirkan badut dan menyediakan "doorprize" untuk menggaet anak-anak usia 6-11 tahun agar mau mengikuti vaksinasi COVID-19."Alhamdulillah, anak-anak sangat antusias untuk mengikuti vaksinasi, " kata Kapolres Majalengka AKBP Edwin Affandi di Majalengka, Senin(10/12022)

    Edwin mengatakan dihadirkannya badut dan "doorprize" sebagai upaya menggaet anak-anak agar ketika divaksin tidak merasakan takut.Karena, lanjut Edwin, anak usia 6-11 tahun masih ada yang takut jarum suntik, sehingga perlu diberikan edukasi dan menghilangkan rasa takut dengan dihadirkannya badut.Menurutnya, Polres Majalengka ikut serta menyukseskan vaksinasi dengan menggelar gebyar vaksinasi COVID-19 bagi anak usia 6-11 tahun di  Kecamatan Majalengka, Kabupaten Majalengka. "Jumlah peserta vaksinasi sebanyak 1.500 anak dari delapan Sekolah Dasar yang berada di Kecamatan Majalengka, " tuturnya.Edwin menyampaikan pelaksanaan vaksinasi ini merupakan wujud bakti Polri kepada masyarakat, khususnya anak usia 6-11 tahun guna menciptakan kekebalan komunal.

    "Agar pembelajaran tatap muka atau PTM dapat berjalan lancar, aman dan nyaman, " katanya.Ia berharap dalam dua pekan ke depan seluruh target sasaran vaksinasi bisa terselesaikan, untuk itu ia meminta semua pihak agar bisa membantu program pemerintah.(***)

    Nanang Suryana Saputra

    Nanang Suryana Saputra

    Artikel Berikutnya

    Alumni SMP Negri 1 Majalengka dan Perhutani...

    Berita terkait